JAKARTA - Banjir yang masih menggenangi permukiman
penduduk di Jakarta Barat, membuat beberapa warga meminta sumbangan
untuk para pengungsi yang rumahnya terendam banjir.
Pantauan , mulai dari jalan
Duri Kosambi Raya hingga Cengkareng, beberapa warga mencoba meminta
sumbangan kepada para pengendara yang melintas.
Warga memakai kardus mie instan untuk meminta uang atau apapun itu
kepada pengendara yang bertuliskan "Untuk Korban Bencana Banjir".
Perlu diketahui, banjir masih saja menggenangi beberapa permukiman
penduduk di Jakarta Barat, banjir terparah berada di Rawa Buaya, Duri
Kosambi, Kalideres, dan Bojong Raya.
Selain itu, beberapa pengendara sepeda motor terhenti di atas Flyover Cengkareng untuk melihat suasana lokasi banjir permukiman penduduk. Tak ayal, mereka pun mengabadikannya dengan kamera ponsel.
"Ini sudah kayak lautan di tengah-tengah kota," ujar salah seorang pengendara motor di atas Flyover Cengkareng.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar